Senin, 20 Oktober 2025, petugas Trantibum Kecamatan Brondong bersama anggota Banser NU melaksanakan monitoring kegiatan Maulidurrosul di Masjid Al Mubarak NU Desa Sedayulawas, Kecamatan Brondong. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan jalannya acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW berlangsung aman, tertib, dan kondusif. Sinergi antara aparat Trantibum dan Banser dalam pengamanan kegiatan keagamaan tersebut menjadi wujud nyata kolaborasi dalam menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat di wilayah Kecamatan Brondong.