Selasa, 16 September 2025, bertempat di Ruang Gajah Mada, Pemerintah Kabupaten Lamongan menggelar Rapat Koordinasi Persiapan Evaluasi Reformasi Birokrasi (RB) dan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP). Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan dari berbagai OPD, termasuk Kecamatan Brondong, guna memperkuat pemahaman dan strategi dalam menghadapi evaluasi kinerja pemerintah. Melalui rapat koordinasi ini diharapkan seluruh perangkat daerah semakin siap dalam menyusun laporan kinerja yang transparan, akuntabel, dan berorientasi pada hasil, sejalan dengan upaya mewujudkan tata kelola pemerintahan yang efektif dan berkualitas.